Senin, 04 Maret 2019

DRAW.IO


pengertian draw io

Aplikasi draw.io adalah aplikasi untuk menggambar diagram secara online. Apabila browser anda mendukung HTML 5, IE dari versi 6 sampai 8, iOS dan Android maka anda bisa menggunakan aplikasi ini. Yang dibutuhkan selain browser tentu saja adanya koneksi internet.
Tidak ada batasan pengguna maupun batasan diagram yang dapat dibuat, terlebih lagi kalau diintegrasikan dengan google drive. Apabila draw.io sudah terintegrasi dengan google drive maka setiap diagram akan disimpan dalam google drive, satu diagram satu file. Kalau tidak mau diintegrasikan dengan google drive, bisa juga dieksport ke file berupa PNG/JPG/SVG/XML. Apabila kedepan mau melakukan editing, maka sebaiknya disimpan dalam format XML untuk nantinya di load ketika dibutuhkan.
langkah-langkah meng-enable-kan draw io
1. Untuk pertama kali, integrasikan account kita dengan draw.io, caranya adalah buka situs draw.io, kemudian klik pada “Connect with Google Drive”
2. Buka google drive, dan pilih/klik dokumen yang dishare oleh teman anda. Nanti akan ada informasi kalau anda perlu melakukan setting untuk membuka file tersebut.
3. Enablekan draw.io, kalau langkah ini sudah dilakukan, maka icon pada dokumen tersebut akan berubah sesuai icon dari draw.io.
4. Buka kembali dokumen tersebut yang secara otomatis akan diarahkan ke situs draw.io dan menampilkan diagram yang dishare oleh teman anda. Akhirnya, untuk selanjutnya tidak perlu menjalankan langkah 1-3 lagi, cukup klik pada dokumen yang dishare saja.
Fitur-fitur draw.io
- HTML 5 native dengan dukungan penuh untuk IE 6-8
- Kaya pustaka stensil bawaan
- Antarmuka seret dan lepas yang intuitif
- Fungsi tambah dan cari gambar
- Ekspor ke PNG/JPG/XML/SVG
- Dukungan perangkat sentuh
- Kolaborasi real-time
- Pelekatan diagram di blog atau wiki

cara menggunakan draw io secara offline
[1] Menggunakan Aplikasi Web dalam Mode Offline
Untuk menggunakan aplikasi web draw.io secara offline itu cukup mudah. Kamu cukup buka browser kesayanganmu, lalu coba akses URL berikut ini: https://www.draw.io/app. Saat kamu mengakses URL tersebut, aplikasi draw.io bakalan diunduh di background. Nah, kamu bisa langsung pakai setelah file yang dibutuhkan sudah didownload (di background). Cukup sekali akses URL itu dan kamu sudah bisa pakai aplikasi draw.io secara offline. 
[2] Menggunakan Aplikasi Chrome
Untuk menggunakan cara yang kedua ini, sudah pasti kita mesti install Google Chrome terlebih dahulu di OS kita. Setelah Chrome sudah terinstall, kita bisa mengunjungi webstorenya chrome terus search 'draw.io desktop' atau bisa juga klik langsung di siniKlik tombol 'add to chrome' untuk menginstall draw.io Desktop. Setelah itu kamu bakalan punya icon Chrome App Launcher di OS kamu.  Klik icon nya nanti kamu bisa melihat aplikasi chrome yang sudah terinstall. Pilih draw.io Desktop untuk membukanya. Voila~ kamu sudah bisa pakai draw.io secara offline! 


contoh hasil membuat topologi di draw io



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

DRAW.IO pengertian draw io Aplikasi draw.io adalah aplikasi untuk menggambar diagram secara online. Apabila browser anda mendukung HT...